Tuesday, October 09, 2007

SEMANGAT PSSI U-23 DI ARGENTINA





Timnas U-23 yang dipersiapkan menuju SEA Games 2007 telah tiba di Argentina sejak 26 September 2007. mereka berkunjung ke negeri sepakbola ini dalam rangka berlatih dan digembleng keras oleh pelatih Ivan Kolev di Base Camp " Centro de Entrenamiento Para Futbolistas de Alto (CEFAR)", Buenos Aires, Argetina dalam rangka mewujudkan target "Juara -I di SEA Games 2007".

Fasilitas yang diberikan CEFAR dirasakan oleh Tim PSSI sangat memuaskan dengan lapangan latihan kelas satu dan fasilitas tambahan lainnya yang lengkap dan menurut mereka pula secara teknis, Timnas U-23 tidak terlalu mengalami kesulitan dalam beradaptasi, walaupun ada perbedaan kelembaban udara dan memerlukan sedikit waktu dalam beradaptasi makanan, tetapi berkat dorongan semangat membaja, semua dapat teratasi dan berjalan dengan lancar.

KBRI Buenos Aires, selaku Perwakilan RI di Luar Negeri yang mempunyai salah satu tugas membantu WNI di luar negeri, turut merasa bangga dan bahagia dengan kedatangan Tim PSSI U-23 tersebut. Bantuan dan Kebanggaan tersebut diwujudkan dalam bentuk mengundang Tim PSSI U-23 tersebut dalam acara "Buka Puasa Bersama" pada tanggal 09 Oktober 2007 dan "Open House - Idul Fitri, 1428 H" tanggal 13 Oktober 2007 di Wisma Duta Indonesia. Sedikit banyak kerja keras DWP KBRI Buenos Aires dalam bentuk menyediakan makanan indonesia, mudah-mudahan telah mengobati rasa kekangenan anggota Tim tersebut.

Demikian pula dalam memberikan dorongan semangat kepada Tim dalam melakukan uji tanding dengan beberapa klub tangguh di argentina ( Quilmes, Boca Junior, Estudeiantes dan Timnas U-20 Argentina), seluruh masyarakat indonesia yang berada di sekitar Buenos Aires, dikerahkan datang untuk menjadi sporter. segala yel-yel penyemangat membahana : hidup Indonesia, Viva Indonesia, Bravo Indonesia,...Indonesia kamu pasti bisa.
Setiap pertandingan disiarkan langsung melalui TV Global di Indonesia.

Kami berharap semoga semangat Duta Bangsa ini sekembalinya nanti dari berlatih di Argentina tak kan pernah pudar dan semoga cita-cita Tim PSSI U-23 ini dapat diraih di SEA Games 2007 nanti. Doa kami menyertaimu. Amin.-

4 Comments:

At October 16, 2007 , Anonymous Anonymous said...

senang jg bs nonton indo vs argen di tivi... lbh seneng lg krn bs melihat wajah2 yg familiar di antara para supporternya...

huaa... pasti seru jg yaa lebaran di sana jadi rame. hehehhe

 
At October 16, 2007 , Blogger DWP KBRI Buenos Aires said...

Jangan lupa nonton terus, terutama perhatikan para suporternya, biar tambah kangen.

foto2 lebaran udah di update, seru banget.

 
At July 04, 2018 , Blogger Unknown said...

www0705
kate spade outlet
toms shoes
simulation shoes
air jordan release dates
kyrie 4
kobe 9
cleveland cavaliers jersey
baltimore ravens jerseys
longchamp pliage
swarovski outlet

 
At November 08, 2018 , Blogger zzyytt said...

lebron shoes
supreme hoodie
michael kors handbags
fila shoes
goyard handbags
adidas yeezy
kd 11
cheap jordans
golden goose
vans shoes

 

Post a Comment

Subscribe to Post Comments [Atom]

<< Home