Monday, November 05, 2007

Lapis Legit

Bahan A:
300 gr mentega tawar
200 gr margarin
3 sdm susu kental manis
30 kuning telur
350 gr gula bubuk
1/2 sdt vanili
100 gr tepung terigu (kami pake 150 gr) } campur dan ayak
1 sdm bumbu spekuk}

Cara membuat:
1. Kocok mentega dan margarin sampai lembut dan putih. Masukkan susu kental manis sambil terus dikocok sampai halus dan rata, sisihkan. KLIK - Detail

2. Kocok kuning telur, gula bubuk, dan vanili sampai naik dan kental.

KLIK - Detail 3. Masukkan mentega kocok sedikit demi sedikit ke dalam adonan telur sambil diaduk perlahan sampai rata.

4. Masukkan campuran tepung terigu sedikit-sedikit sambil diaduk sampai tercampur rata. KLIK - Detail

KLIK - Detail 5. Siapkan loyang persegi ukuran 20x20x7 cm, alasi kertas roti dan olesi margarin. Tuang 2 sdm adonan ke dalam loyang, ratakan.

6. Panggang dengan api bawah sampai kecokelatan. Keluarkan loyang, tuang lagi 2 sdm adonan, ratakan. Panggang dengan api atas sampai kecokelatan. Keluarkan lagi loyang dari oven, tekan-tekan dengan alat penekan khusus untuk lapis legit. KLIK - Detail

KLIK - Detail 7. Tuang lagi 2 sdm adonan, ratakan. Begitu seterusnya sampai adonan habis. Bila sudah selesai matangkan kue sebentar dengan api bawah.


Sumber Tabloid Nova

0 Comments:

Post a Comment

Subscribe to Post Comments [Atom]

<< Home