Monday, June 04, 2007

Petualangan yang berkesan

Panorama dan keindahan alam yang diciptakan oleh Tuhan Yang Maha Kuasa sungguh sangat menakjubkan, itulah yang selalu tergambar dan ucapan kekaguman yang terlontar pada saat ibu-ibu DWP dan anak-anak remaja KBRI Buenos Aires pergi berdarma wisata (petualangan) selama empat hari tiga malam, diantaranya ke air terjun Iguazu, bendungan Itaipu, Parque das Aves (Taman burung) dan pertambangan batu (Minera Wanda).


IGUAZU adalah air terjun terbesar ketiga setelah Niagara di Canada dan Victoria di Zimbabwe, namun dari ketiga diantaranya Iguazu mempunyai taman alami nasional dan masuk dalam daftar peninggalan cagar alam yang harus dilindungi dan dilestarikan oleh UNESCO pada tahun 1986.

Iguazu diambil dari bahasa Guarani (Paraguay) yang artinya Air Yang Besar, dan mempunyai air terjun yang berjumlah 275 jeram yang membentang sepanjang 2,5 kilometer dan terletak diantara perbatasan selatan Brasil, perbatasan timur Paraguay dan dari Propinsi Misiones Argentina yang terkenal dengan sebutan Tiga Perbatasan atau TRES FRONTEIRAS

Disamping itu kita berkesempatkan untuk melihat bendungan terbesar di dunia, yang bernama ITAIPU , yang dimanfaatkan sebagai Pembangkit Listrik Tenaga Air (hydroelectric power plan) yang merupakan bendungan milik bersama antara Brazil dan Paraguay.

Hari terahir pagi-pagi setelah sarapan anak-anak pergi ke PARQUE DAS AVES (taman burung), aneka jenis burung yang hidup di taman yang indah dibelantara Brasil yang bernuansa tropical dengan alam yang luas sekitar 5 hektar menyatu dengan hutan lindung dan memberi kesempatan pada turis, fotografer, ekologis, Ornithologis untuk menjelajahi hutan yang berketinggian 8 meter dan melihat burung-burung dalam kehidupan bebas tanpa pagar pembatas atau kandang. Sayangnya pagi itu cuaca sangat dingin sekitar 1° C. Terlihat burung-burung yang kedinginan, terbang ke atas awan untuk mencari cahaya (kehangatan) matahari dan disisi lain terlihat kasihan kupu-kupu banyak yang tergeletak mati, menahan dinginnya alam saat itu. Namun anak-anak tetap terlihat ceria, pantang menyerah dan seakan tengah menikmati petualangannya.

Sebelum pulang dan mumpung masih ada waktu kita sempatkan untuk melihat pertambangan batu yang bernama MINERA WANDA yang terletak di Propinsi Misiones Argentina. Dengan bantuan seorang guide kita bisa melihat dari dekat proses terjadinya batu-batuan yang mengendap bertahun-tahun lamanya sehingga menghasilkan batu-batuan yang cantik diantaranya berjenis agate, quartz, amethyst, topaz, cristal dan lain-lain .

Ahirnya tak terasa sudah pukul 3 sore, waktunya untuk kembali ke Buenos Aires, tentunya petualngan yang sangat menyenangkan dan membawa kesan yang paling dalam.

Hasta Luego.

0 Comments:

Post a Comment

Subscribe to Post Comments [Atom]

<< Home