Wednesday, August 29, 2007

Kunjungan Menlu RI dan Ibu Herawatie Wirajuda

Kunjungan Bapak Menlu beserta Ibu Herawatie Wirajuda ke Buenos Aires tentunya merupakan tamu yang istimewa buat kita, beliau datang untuk memenuhi undangan khusus dari Menteri Luar Negeri Argentina Jorge Taiana.

Selama kunjungan tiga hari di Buenos Aires dari tanggal 25 - 27 Agustus 2007, Delegasi RI yang terdiri dari Menlu RI dan Ibu Herawatie Wirajuda, Dirjen Amerop, KA.BAM dan Plh. Dir Amselkar berkesempatan untuk mengunjungi KBRI Buenos Aires dan tak lupa ibu Herawatie Wirajuda menyempatkan diri untuk melihat ruang Dharma Wanita.
Kami yang hanya bertiga sebagai pengurus (Ibu Herawaty Manurung/ketua, Ibu Renda Tomodok, Ibu Wati Yudi) sangat bahagia dikunjungi langsung oleh Ibu Penasehat DWP Deplu, dimana kami dapat pula berkesempatan penuh untuk berbincang-bincang santai, berbagi cerita dan pengalaman dengan beliau dengan rasa kehangatan persaudaraan yang dalam, seperti pepatah mengatakan pengalaman adalah guru yang paling berharga.

Pada Jam yang telah di tentukan sekitar pkl 13.00 siang waktu Buenos Aires, rombongan meninggalkan KBRI dan bapak Menlu RI mendapat kehormatan untuk melakukan peletakan karangan bunga di Tugu Pahlawan Kemerdekaan Argentina, Jendral Jose de San Martin dengan upacara militer dan memperdengarkan lagu kebangsaan kedua negara.

Tujuan kunjungan Menlu RI ini selain memenuhi undangan Menlu Taiana juga untuk meningkatkan hubungan yang lebih dekat dengan Argentina yang merupakan salah satu negara terbesar di Amerika Selatan.

Kunjungan ke Buenos Aires terasa singkat, namun mengandung arti dan kenangan yang dalam, khususnya bagi kami yang jauh di rantau orang.

Friday, August 24, 2007

HUT ASEAN ke- 40 di Buenos Aires

Dalam rangka memperingati HUT ASEAN yang ke-40 di Buenos Aires diperingati pada tgl 21 Agustus dengan tuan rumah dari ke lima negara diantaranya Indonesia, Malaysia, Philippines, Thailand dan Vietnam.

Peringatan HUT ASEAN yang di hadiri oleh Para Duta Besar ASEAN, tamu-tamu dari kalangan Diplomat asing dan dari kementrian Luar Negeri Argentina dan juga hadir Wakil Mentri Luar Negeri Argentina Garcia Moritan.

Pada kesempatan ini dari ke lima negara menampilkan aneka makanan yang di susun rapi pada tiap-tiap meja, dengan hidangan ciri khas masing-masing negara.
Tentunya kami dari DWP Buenos Aires ikut andil dalam penyajian makanan dan juga dekorasi demi terselenggaranya acara ini.

Rendang daging, Risoles dan Lapis pandan mewakili makanan Indonesia dan dalam sekian menit diserbu habis oleh pengunjung, tapi... biarlah habis pastinya kan enak-enak semua.


Tak lupa pula kita juga menyempatkan untuk mencoba makanan dari negara-negara lain yang tidak kalah enaknya.

Acara ini dapat terselenggara karna kerjasama yang baik diantara kita semuanya.

Friday, August 17, 2007

Photo HUT RI ke 62



Upacara Hari Proklamasi Kemerdekaan Indonesia yang ke 62 dan Pembagian Hadiah Pertandingan Olahraga dan Berbagai kegiatan lomba yang diselenggarakan di Ruang Upacara lantai III.





















































Thursday, August 02, 2007

Ayam Kecap

Ayam_kecap

Bahan :
1 ekor ayam potong 12 atau sesukanya
1 sdm jeruk nipis
1 sdt garam
Minyak untuk menggoreng

Bumbu :
1 buah bawang bombay
3 sdm saus Tiram
8 sdm kecap manis
1 sdm saus tomat
50 ml air
2 cabe merah besar iris
1 sdt garam
1 sdt merica bubuk
1 batang daun bawang iris tipis


Cara Membuat :

  1. Ayam cuci bersih, lumuri dengan air jeruk nipis dan garam, diamkan sebentar, cuci bersih kembali dan tiriskan. Panaskan minyak goreng, goreng ayam sampai matang lalu angkat
  2. Panaskan 2 sdm minyak sisa menggoreng ayam, tumis bawang bombay hingga layu, kemudian masukan ayam, saus tiram, kecap manis, saus tomat dan air lalu masak hingga bumbu merata.
  3. Masukan cabe merah, garam, merica dan daun bawang, aduk hingga rata, sampai ayam matang dan kuah kental, sajikan hangat.

Foto kegiatan bulan Agustus 2007

Foto-foto yang sempat diabadikan pada bulan Agustus 2007


Kunjungan Bapak Menlu RI ke Uruguay dan Argentina



























Dalam rangka HUT ASEAN yang ke- 40














Dalam Rangka HUT RI ke 62










Kunjungan Delegasi DPR RI