Thursday, February 06, 2014

Food Testing Menu PTI 2014 Uruguay

Di awal tahun 2014 ini KBRI Buenos Aires memiliki sebuah event besar yang akan diselenggarakan di salah satu Negara akreditasinya: Uruguay, yaitu Promosi Terpadu Indonesia (PTI) 2014. PTI 2014 direncanakan terdiri dari beberapa rangkaian kegiatan yang berkesinambungan yaitu Pertunjukkan budaya (seni tari, musik gamelan dan Wayang Kulit), Bazar produk Indonesia dan Promosi kuliner Indonesia. DWP KBRI Buenos Aires akan ikut terlibat aktif dalam menyukseskan kegiatan PTI 2014, terutama dalam kegiatan bazar dan promosi Kuliner. 

Promosi kuliner sendiri akan berlangsung selama 3 hari yakni pada tanggal 24-26 Februari 2014. Salah satu hal yang membanggakan tentang promosi kuliner ini antara lain adalah dimana juru masak utama (chef) nya adalah 100 % dari KBRI yaitu Chef Taofiq Ismail (suami dari Ibu Novie D Amelya) dan Chef Rudi Henryadi (Staff Fungsi Pensosbud) yang kedua-nya sudah berpengalaman di bidang kuliner secara professional.

Dalam rangka persiapan acara promosi kuliner, sejak pertengahan bulan Januari 2014, Chef Taofiq dan Chef Rudi dibantu dengan Ibu-ibu DWP Buenos Aires telah melakukan kegiatan food testing pada hari Sabtu, 18 Januari 2014 bertempat di Wisma Duta KBRI Buenos Aires. 
 
Meskipun dalam food testing tersebut hanya ditampilkan sebagian dari menu yang akan dihidangkan dalam promosi kuliner nantinya, akan tetapi persiapannya tetap membutuhkan banyak ide/masukan maupun tenaga. Oleh karena itu, pada satu hari sebelumnya, bersama dengan kedua Chef, Ibu-ibu DWP Buenos Aires berbelanja untuk bahan baku menu food testing, dan mendapat bagian tugas persiapan masakan untuk dikerjakan bersama sehingga memudahkan proses masak memasak pada keesokan harinya. Adapun menu yang akan dihidangkan dalam food testing antara lain sebagai berikut: 
1. Menu pembuka : Soto Ayam
2. Menu utama:  Nasi goreng seafood
3. Mie goreng ayam
4. Sate ayam
5. Gado-gado
6. Iga bakar
7. Ikan balado
8. Aneka sambal : sambal terasi, sambal hijau, dan sambal matah
9. Aneka kerupuk khas Indonesia
10. Menu penutup: Pisang goreng + eskrim + saus coklat
 

Pada siang hari yang cerah tersebut terdapat beberapa tamu kehormatan yang turut hadir di Wisma Duta yaitu Bpk.Luhut Pandjaitan (Mantan Menteri Perindustrian dan Perdagangan dan mantan Dubes RI di Singapura) beserta keluarga yang sedang berada di Argentina, dan beberapa tamu rohaniawan. Para tamu kehormatan ini mendapat kesempatan pertama untuk mencicipi menu-menu sajian para Chef dan setelah hidangan selesai disajikan, mereka berkesempatan pula menjadi komentator layaknya juri kompetisi masak.  Sesi komentator secara khusus dipimpin oleh Ibu Duta Besar RI Nurmala Kartini Sjahrir, dan hasilnya secara umum semua menu masakan sudah sesuai citarasa Indonesia dan sangat lezat, namun masih ada sedikit catatan kecil dari komentator bagi beberapa menu yang dikarenakan keterbatasan bumbu yang diperoleh di Argentina pada saat itu.
 
Atas catatan dan masukan-masukan tersebut, akan menjadi perhatian untuk perbaikan bagi para Chef. Semoga Promo kuliner nanti berjalan lancar dan sukses, serta publik Uruguay dapat menikmati kelezatan dan beragamnya kuliner khas Indonesia yang ditampilkan. Viva kuliner Indonesia! (FYF) 
Persiapan penyajian menu food testing
Bapak Luhut Pandjaitan beserta Ibu Devi Pandjaitan
Berfoto bersama para rohaniawan
Berfoto di depan Wisma Duta KBRI Buenos Aires